Single keduanya, “Cinta dan Rahasia” bersama Glenn Fredly, ia meraih peringkat tertinggi di berbagai stasiun radio di Indonesia. Yura mendapatkan pengakuan atas prestasi melalui sejumlah nominasi pada berbagai penghargaan prestisius untuk beberapa singlenya. Pada usia 26 tahun, Yura memenangkan penghargaan sebagai Artis Solo Wanita Pop dan Pencipta Lagu dalam AMI Awards 2017.

5. Selalu Menjaga Kualitas Suara

Yura Yunita adalah penyanyi solo berbakat yang memiliki rahasia untuk tetap mempertahankan vokalnya yang luar biasa. Dengan ketekunan dalam merawat suara, Yura berhasil meraih penghargaan dan nominasi prestisius. Ia rutin menjalani sesi yoga di rumahnya minimal tiga kali seminggu.

Yura meyakini bahwa olahraga ini memberikan dampak positif signifikan pada tubuhnya, menjaga stamina yang diperlukan untuk performa panggungnya. Tidak hanya itu, kegemaran Yura dalam mengunyah kencur pada setiap kesempatan juga menjadi bagian dari ramuan tradisional yang berhasil memaksimalkan ciri khas dalam suaranya.

6. Album Perjalanan Karirnya

Perjalanan karir Yura Yunita dalam bermusik merupakan wujud pendewasaan dirinya sebagai seorang wanita sekaligus musisi independen. Perjalanan karir tersebut ia wujudkan dalam album Lagu Yura Yunita Balada Sirkus, Cinta dan Rahasia, Intuisi, Harus Bahagia, Buka Hati, Merakit, Kata Hilang Makna, serta terbaru, ada Tutur Batin, Jalan Pulang dan Dunia Tipu-Tipu.

Ingin menikmati lagu-lagu terbaik dari perjalanan karir Yura Yunita ini? Pastikan Anda berlangganan Spotify dengan membeli voucher streaming Spotify di Blibli. Membeli voucher di Blibli mudah dan pembayaran aman. Hanya di platform terpercaya ini Anda dapat menemukan harga terbaik, dengan diskon istimewa.